Kamis, 27 Maret 2008

Martabak Telur Kubis


Ini martabak telur vegetarian. Tanpa daging dan sayurannya diperbanyak untuk isinya. Cara pembuatannya pun tidak dibentuk satu persatu, dilipat seperti amplop, melainkan kulit lumpia di bentangkan memanjang dan diberi isi lalu ditutup dengan selembar kulit lumpia lainnya. Ini lebih praktis, hemat kulit lumpia, hemat minyak dan hasilnya pun lebih enak, dapat dipastikan matangnya pun merata. Wajan yang dipakai adalah wajan untuk membuat tamagoyaki yang berbentuk segi empat.

Sayangnya, martabak yang saya buat ini terlalu tipis isinya saking ingin mengirit soalnya kulit lumpianya masih banyak. Jika ingin membuat sebaiknya lebih dipertebal isinya biar tambah maknyuuss...........

Ingredients :
10 buah kulit lumpia/ spring roll
6 buah telur ayam
1/4 bagian kubis, iris halus
2 ikat daun bawang, iris halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm ketumbar bubuk
1/2 sdt garam
sedikit konbu dashi/penyedap rasa, jika suka

Directions :
- Campur semua bahan kecuali kulit lumpia. Aduk sampai tercampur rata.
- Panaskan wajan, beri 1 sdm minyak goreng, bentangkan satu kulit lumpia dan isikan bahan isi sampai merata ke semua ujung kulit lumpia lalu tutup kembali atasnya dengan kulit lumpia lainnya. Masak dengan api kecil
- jika kulit lumpia bagian bawah sudah berwarna coklat, balikkan lalu masak sampai bagian kulit lumpia lainnya berwarna coklat matang.
- lakukan terus hal yang sama sampai kulit lumpia dan adonan isi habis.
- enak disantap dengan saus sambal atau kuah cuko dan acar bawang ketimun.


1 komentar:

joshua mengatakan...

I gotta say that this is one of the best blogs I've ever visited yet.

Congrats! Take these words like a blossom blessing as I'm bloging around.

PALAVROSSAVRVS REX