This blog is where i put my loving expression of culinary. I cook with love for my family. Can you feel the warmth because of it?
Selasa, 07 Oktober 2008
Cheese Curly Stick
Karena stock keju melimpah, makanya pengen juga bikin cheese stick apalagi di sini punya alat gilingannya jadi gak bikin pegel bikinnya juga. Cuma heran dweh kenapa yah hasilnya koq gak bisa manjang2 gitu kayak yang gw lihat di blog temen2 atau kayak yang dijual di pasaran. Ini punya gw jadinya melingker-lingker kayak uler, hehehe............ Makanya gak salah deh kalo gw tambahan namanya pake curly :-p
Tapi gak kecewa gw soalnya hasilnya enak banget dan anak2 gw suka banget, pada doyan soalnya kriuk2 begitu dan kejunya kerasa banget!!!
Ingredients:
800 gr tepung terigu protein sedang
200 gr tepung sagu tani
200 gr keju cheddar, parut
100 gr margarine, lelehkan
1 kotak santan kara
3 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 sachet penyedap rasa ayam
2 butir telur ayam
air secukupnya
Directions:
- Campur jadi satu semua bahan kering, aduk rata. Lalu masukkan keju parut dan telur , aduk rata. Setelah itu masukkan bahan cair seperti margarine dan santan kara. Aduk rata baru masukkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan kalis.
- Ambil sejumput adonan lalu tipiskan di mesin penggiling pasta/mie sampai ketebalan yang diinginkan, lalu masukkan dibagian pembuat mie sampai membentuk batang/stik. Lakukan sampai habis
- Goreng stik keju ini dalam minyak panas sampai matang dan berwarna coklat muda yang cantik. Angkat dan tiriskan. Biarkan dingin baru disantap atau disimpan dalam toples.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar