Jumat, 19 Desember 2008

Tumis Cumi Asin Jagung Muda



Makan ini pake nasi panas kepul-kepul......beuuuuhhh dijamin bakalan nepsong terus alias bakalan nambah terus. Apalagi sama irisan cabe ijonya itu loh plus cumi asin yang empuk dan jagung muda yang kries-kries enaknya. Whoaaa......... gak kuku deh!!!!

Resep mah standar aja, namanya juga tumisan, tapi rasanya..... wiiiii luaaarrrr biasa *hihihi...hiperbolis amat yak!!!*



Ingredients:
250 gr cumi asin, rendam agar lunak lalu cuci bersih, potong menjadi 2 bagian
20 buah jagung muda, potong sesuai selera
20 buah cabai hijau besar, iris serong
6 siung bawang merah
4 siung bawang putih
sedikit merica bubuk
garam secukupnya
penyedap rasa ayam secukupnya
minyak untuk menumis

Directions:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum lalu masukkan cabai hijau dan jagung muda. Masak sampai layu
- Masukkan potongan cumi asin, dan bumbu-bumbu lainnya. Cicipi rasanya dan sesuaikan dengan selera
- Masak sampai matang dan rasa menyatu. Sajikan dengan nasi hangat kepul-kepul

Tidak ada komentar: